Dinas Sosial Kab. Solok Salurkan Bantuan Logistik Musibah Bencana Angin Kencang di Nagari Sirukam, K

By dinsos 25 Sep 2024, 12:17:02 WIB Linjamsos

Keterangan Gambar : Dinas Sosial Kabupaten Solok Salurkan Bantuan Logistik Musibah Bencana Angin Kencang di Nagari Sirukam, Kecamatan Payung Sekaki



Dinas Sosial Kabupaten Solok menyerahkan bantuan berupa logistik kepada 1 KK terdampak musibah angin kencang yang berada di Jorong Kubang Nan Duo, Nagari Sirukam, Kecamatan Payung Sekaki, Kabupaten Solok. (20/09/2024)

Peristiwa angin kencang tersebut terjadi pada 19 September 2024 dan mengakibatkan satu rumah semi permanen mengalami kerusakan atap berat. Bantuan sosial tersebut diserahkan secara langsung oleh Kepala Bidang Perlindungan dan Jaminan Sosial Drs. Muswir, beserta staf jajaran dan di dampingi oleh perangkat nagari Payung Sekaki kepada korban terdampak angin kencang berupa sembako dan matras.

Dalam kesempatan tersebut, Dinas Sosial Kabupaten Solok yang diwakili oleh Bidang Perlindungan dan Jaminan Sosial melihat secara langsung kondisi rumah dan memastikan kesehatan warga yang terdampak bencana alam dalam keadaan baik-baik saja.




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment